3 TIPS UNTUK YOUNG ENTREPRENEUR
Saat ini, banyak orang yang ingin menjadi entrepreneur sukses di usia muda. Richard Branson adalah salah satu bukti nyata kesuksesan dalam usia muda.
Sebagai seorang yang membangun bisnisnya dari usia muda, Richard Branson sangat memahami tentang kesulitan yang akan dihadapi oleh para entrepreneur pemula. Pria yang memulai kariernya sejak umur 16 tahun ini, berharap dapat memberikan kesempatan dan kemungkinan terbaik kepada para pemula melalui The Virgin Academy.
Nama The Virgin Group sudah tidak asing di kalangan bisnis. Perusahaan besar ini berkembang di bidang penanaman modal. The Virgin Group banyak berinvestasi di perusahaan penerbangan komersil seperti AirAsia, Virgin Australia Airlines, British Airways dan Emirates. Ini menjadi bukti keberhasilan Richard Branson dalam mengelola dan mengembangkan perusahaannya.
Tidak mudah untuk mewujudkan impian menjadi kenyataan. Maka ketika ditanyakan oleh Forbes Magazine tentang apa yang ingin ia sampaikan kepada para entrepreneur muda, inilah tips yang dibagikan oleh Richard Branson :
- Jangan ragu untuk menyingsingkan lengan baju Anda dan bekerja berdampingan dengan karyawan Anda.
- Jangan takut untuk membuat diri Anda terlihat konyol dengan ide Anda jika itu akan membantu bisnis Anda. Ingat! Apapun bisa terjadi dalam dunia bisnis.
- Temukan cara untuk mensejajarkan prioritas manusia, lingkungan, dan keuntungan, karena hal tersebut bisa dilakukan.
Anda ingin menjadi entrepreneur muda yang sukses? Tidak ada salahnya untuk mencoba tips di atas!
Sumber: Andriewongso
Sumber: Cerita Motivasi & Inspirasi
0 Response to "3 TIPS UNTUK YOUNG ENTREPRENEUR"
Post a Comment