Nenek 74 tahun Gendong Cucunya dari Bogor ke RSCM
Perjuangan seorang nenek untuk kesembuhan cucu perempuannya yang mengalami pengeroposan tulang, belakangan ini jadi perbincangan di media sosial. Nenek berusia 74 tahun itu menggendong cucunya dari Bogor untuk berobat di RS Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta.
Baca Juga
"Bisa dibayangkan saya saja yang jalan tanpa beban yang digendong sering kali mengeluh dan bersungut-sunggut jauhnya pintu stasiun dari dalam ke luar. Apalagi si nenek yang sudah berumur 74 tahun," tulis Dewi menyertai foto-foto yang diunggahnya.
Masih dari tulisan Dewi, orangtua cucu nenek tersebut ternyata sudah meninggal dunia. Bila tidak menjalani terapi, cucunya akan mengalami pengeroposan tulang.
Beragam komentar muncul setelah melihat postingan Dewi Lestari Ponggawa. Hingga petang ini, postingan itu disukai sekira 68 orang dan di-share lebih dari 4.900 kali.
Dalam postingan berikutnya, Dewi kembali menceritakan kisahnya bertemu dengan si nenek dan cucunya itu. Dan di sana dia menyebut nama nenek tersebut adalah Hafsah sedangkan cucunya bernama Nur.
"Tadi subuh saya bertemu lg dengan nenek Hafsah dan Nur (cucunya). Nur tampak senang sekali waktu saya foto. Selain tidak bisa bicara Nur jg punya kekurangan mental. Tapi dia suka tersenyum kalau sedang bahagia. Seperti subuh tadi, dengan baju baru dan pita di rambutnya Nur terlihat manis. Semangat ya Nur untuk terapinya dan nenek yang sabar, yang sehat, yang kuat." Postingan Dewi pada Rabu (24/6/2015) siang.
0 Response to "Nenek 74 tahun Gendong Cucunya dari Bogor ke RSCM"
Post a Comment